Selasa, 19 Maret 2013

Buatlah Keputusan Besar dengan Mengingat Mati - Steve Jobs

Berikut ini adalah kutipan yang penuh inspirasi dari Steve Jobs yang dapat menginspirasi kita dalam mengambil keputusan secara bijaksana ;


"Ketika saya berumur 17, saya membaca ungkapan yang kurang lebih berbunyi: “Bila kamu menjalani hidup seolah-olah hari itu adalah hari terakhirmu, maka suatu hari kamu akan benar.”
Ungkapan itu membekas dalam diri saya, dan semenjak saat itu, selama 33 tahun terakhir, saya selalu melihat ke cermin setiap pagi dan bertanya kepada diri sendiri: “Bila ini adalah hari terakhir saya, apakah saya tetap melakukan apa yang akan saya lakukan hari ini?”. Bila jawabannya selalu “tidak” dalam beberapa hari berturut-turut, saya tahu bahwa saya harus berubah.
“Mengingat bahwa saya akan segera mati” adalah kiat penting yang saya temukan untuk membantu membuat keputusan besar (untuk perubahan).
Karena hampir segala sesuatu ~semua harapan eksternal: kebanggaan, takut malu atau gagal~ tidak lagi bermanfaat saat menghadapi kematian. Hanya yang hakiki yang tetap ada.
Mengingat kematian adalah cara terbaik yang saya tahu untuk menghindari jebakan berpikir bahwa Anda akan kehilangan sesuatu. Anda tidak memiliki apa-apa "
Dari kutipan di atas , terbukti setiap keputusan Steve Jobs menimbulkan dampak yang besar karena ia selalu berpikir bahwa ia akan segera mati dan itu membantunya untuk membuat suatu keputusan yang besar. Karena saat kita akan menghadapi kematian segala kekhawatiran, ketakutan dan segala hal-hal yang menghambat kita dalam membuat keputusan tidak berpengaruh lagi. Dari cuplikan kata-kata Steve Jobs ini ita diajarkan untuk tidak takut untuk mengambil suatu keputusan. Terbukti, keputusan Steve Jobs menghasilkan kesuksesan besar.


source : http://adecheeruna.wordpress.com/2011/10/06/buatlah-keputusan-besar-dengan-mengingat-mati-steve-jobs/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar